Quran with Indonesian translation - Surah An-Naml ayat 78 - النَّمل - Page - Juz 20
﴿إِنَّ رَبَّكَ يَقۡضِي بَيۡنَهُم بِحُكۡمِهِۦۚ وَهُوَ ٱلۡعَزِيزُ ٱلۡعَلِيمُ ﴾
[النَّمل: 78]
﴿إن ربك يقضي بينهم بحكمه وهو العزيز العليم﴾ [النَّمل: 78]
Indonesian Islamic Affairs Ministry Sungguh, Tuhanmu akan menyelesaikannya (perkara) di antara mereka dengan hukum-Nya, dan Dia Mahaperkasa, Maha Mengetahui |
Jalal Ad Din Al Mahalli And Jalal Ad Din As Suyuti (Sesungguhnya Rabbmu akan menyelesaikan perkara di antara mereka) sama dengan orang-orang selain mereka, kelak di hari kiamat (dengan keputusan-Nya) dengan keadilan-Nya. (Dan Dia-lah yang Maha Perkasa) Maha Menang (lagi Maha Mengetahui) tentang ketentuan yang akan diputuskan-Nya, tidak mungkin bagi seorang pun menentangnya, tidak sebagaimana di dunia di mana orang-orang kafir masih dapat menentang Nabi-nabi-Nya |
King Fahd Complex Sesungguhnya Tuhan-mu akan menyelesaikan perkara antara mereka dengan keputusan-Nya; dan Dia Maha Perkasa lagi Maha Mengetahui |
Muhammad Quraish Shihab Et Al. Sesungguhnya Tuhanmu akan memberikan keputusan pada setiap manusia dengan sifat adil-Nya pada hari kiamat. Dia Mahamenang. Tak seorang pun dapat menolak keputusan-Nya; Maha Mengetahui yang tidak tersamar bagi-Nya antara kepalsuan dan kebenaran |
The Sabiq Company Sungguh, Tuhanmu akan menyelesaikannya (perkara) di antara mereka dengan hukum-Nya, dan Dia Mahaperkasa, Maha Mengetahui |