Quran with Indonesian translation - Surah Al-hijr ayat 52 - الحِجر - Page - Juz 14
﴿إِذۡ دَخَلُواْ عَلَيۡهِ فَقَالُواْ سَلَٰمٗا قَالَ إِنَّا مِنكُمۡ وَجِلُونَ ﴾
[الحِجر: 52]
﴿إذ دخلوا عليه فقالوا سلاما قال إنا منكم وجلون﴾ [الحِجر: 52]
Indonesian Islamic Affairs Ministry Ketika mereka masuk ke tempatnya, lalu mereka mengucapkan, "Salām." Dia (Ibrahim) berkata, "kami benar-benar merasa takut kepadamu |
Jalal Ad Din Al Mahalli And Jalal Ad Din As Suyuti (Ketika mereka masuk ke tempatnya, lalu mereka mengucapkan, "Salam.") mereka mengucapkan lafal itu. (Berkata Ibrahim) ketika disuguhkan hidangan makanan kepada mereka, akan tetapi mereka tidak memakannya ("Sesungguhnya kami merasa takut kepada kalian.") yakni merasa ngeri |
King Fahd Complex Ketika mereka masuk ke tempatnya, lalu mereka mengucapkan, "Salām". Berkata Ibrāhīm, "Sesungguhnya kami merasa takut kepadamu |
Muhammad Quraish Shihab Et Al. Katakan kepada mereka, "Ketika tamu-tamu itu menemui Ibrâhîm, ia merasa takut. Para tamu itu berkata, 'Tenanglah dan tidak usah takut. ' Ibrâhîm pun berkata kepada mereka, 'Kami takut karena kalian datang secara tiba-tiba dan bukan pada waktu bertamu yang biasa. Kami tidak tahu apa maksud kalian |
The Sabiq Company Ketika mereka masuk ke tempatnya, lalu mereka mengucapkan, “Salām.” Dia (Ibrahim) berkata, “Kami benar-benar merasa takut kepada kamu.” |