Quran with Indonesian translation - Surah Al-Isra’ ayat 56 - الإسرَاء - Page - Juz 15
﴿قُلِ ٱدۡعُواْ ٱلَّذِينَ زَعَمۡتُم مِّن دُونِهِۦ فَلَا يَمۡلِكُونَ كَشۡفَ ٱلضُّرِّ عَنكُمۡ وَلَا تَحۡوِيلًا ﴾
[الإسرَاء: 56]
﴿قل ادعوا الذين زعمتم من دونه فلا يملكون كشف الضر عنكم ولا﴾ [الإسرَاء: 56]
Indonesian Islamic Affairs Ministry Katakanlah (Muhammad), "Panggillah mereka yang kamu anggap (tuhan)476) selain Allah, mereka tidak kuasa untuk menghilangkan bahaya darimu dan tidak (pula) mampu mengubahnya |
Jalal Ad Din Al Mahalli And Jalal Ad Din As Suyuti (Katakanlah) kepada mereka ("Panggillah mereka yang kalian anggap) bahwa mereka adalah tuhan-tuhan sesembahan kalian (selain-Nya) seperti para malaikat, Nabi Isa dan Nabi Uzair (maka mereka tidak akan mempunyai kekuasaan untuk menghilangkan bahaya daripada kalian dan tidak pula memindahkannya.") memindahkan bahaya itu kepada orang selain kalian |
King Fahd Complex Katakanlah, "Panggillah mereka yang kamu anggap (tuhan) 856 selain Allah, maka mereka tidak akan mempunyai kekuasaan untuk menghilangkan bahaya darimu dan tidak pula memindahkannya |
Muhammad Quraish Shihab Et Al. Katakan kepada orang-orang yang menyembah makhluk dan mengakui tuhan-tuhan lain selain Allah, "Mintalah kepada tuhan-tuhan yang kalian sembah itu ketika kalian terkena musibah atau ketika kalian takut tertimpa bencana. Tanyakan mereka tentang bencana itu! Kalian pasti tidak akan mendapati mereka mampu menghindarkan bencana itu atau mengalihkannya dari kalian |
The Sabiq Company Katakanlah (Muhammad), “Panggillah mereka yang kamu anggap (tuhan)*(476) selain Allah, mereka tidak kuasa untuk menghilangkan bahaya darimu dan tidak (pula) mampu mengubahnya.” |