Quran with Indonesian translation - Surah Al-‘Ankabut ayat 44 - العَنكبُوت - Page - Juz 20
﴿خَلَقَ ٱللَّهُ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلۡأَرۡضَ بِٱلۡحَقِّۚ إِنَّ فِي ذَٰلِكَ لَأٓيَةٗ لِّلۡمُؤۡمِنِينَ ﴾
[العَنكبُوت: 44]
﴿خلق الله السموات والأرض بالحق إن في ذلك لآية للمؤمنين﴾ [العَنكبُوت: 44]
Indonesian Islamic Affairs Ministry (Allah menciptakan langit dan bumi dengan hak.626) Sungguh, pada yang demikian itu pasti terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi orang-orang yang beriman |
Jalal Ad Din Al Mahalli And Jalal Ad Din As Suyuti (Allah menciptakan langit dan bumi dengan hak) dengan benar. (Sesungguhnya pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda) yang menunjukkan akan kekuasaan Allah swt. (bagi orang-orang mukmin) orang-orang mukmin disebutkan secara khusus karena hanya mereka sajalah yang dapat mengambil manfaat dari hal tersebut untuk memperkuat keimanannya, berbeda dengan orang-orang kafir |
King Fahd Complex Allah menciptakan langit dan bumi dengan hak 1154. Sesungguhnya pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda kekuasaan Allah bagi orang-orang mukmin |
Muhammad Quraish Shihab Et Al. Dan di samping kisah-kisah, perumpamaan-perumpamaan dan bukti-bukti ini, terdapat bukti lain yang lebih jelas, yaitu penciptaan langit dan bumi dengan kekuasaan dan kebijaksanaan serta aturan yang sempurna untuk kepentingan manusia. Di dalam ini semua terdapat bukti-bukti yang benar bagi orang-orang yang meyakini kebenaran |
The Sabiq Company Allah menciptakan langit dan bumi dengan hak.*(626) Sungguh, pada yang demikian itu pasti terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi orang-orang yang beriman |